"MARI JADIKAN BANGSA INDONESIA MENJADI BANGSA YANG BERMARTABAT "

Thursday 1 December 2011

KUOTA SERTIFIKASI JATIM 2012

TRIBUNJATIM.COM,SURABAYA- Saat ini, seluruh guru di Jatim sibuk melengkapi dan menyempurnakan data sertifikasi 2012.
Apalagi sertifikasi tahun besok, sistem pendataan sudah tidak lagi manual. Namun sudah melalui online.

Konsekuensinya, bila terdapat data mulai nama, nomor unik pendidik dan tenaga kependidikan (NUPTK), ijazah, sampai golongan tak sesuai bisa terancam tidak mauk kuota sertifikasi 2012 besok.

"Silakan semua guru bisa mencermati seluruh kelengkapan data. Semua lewat online. Batas akhir penyempurnaan data 1 Desember. Sementara kuota sertifikasi 2012 di Jatim sebanyak 42.968 orang," terang Ketua PGRI Jatim, Ichwan Sumadi, Senin (28/11/2011).

Sertifikasi guru sendiri dimulai sejak 2007. Sebelum ditetapkan sebagai guru yang sudah tersertifikasi, mereka harus lebih dulu melalui proses. Sebelum 2010, sertifikasi cukup dengan mengumpulkan portofolio. Mulai sertifikat seminar atau sertifikat ketrampilan penunjang guru yang lain.

Setelah dievaluasi, ditemukan permainan. Banyak guru yang asal-asalan dan membohongi panitia. Mereka mengumpulkan sertifikat padahal guru ini tak mengikuti pelatihan dan banyak kebohongan atau dertifikat palsu.

Kemudian saat ini diubah sistemnya dengan Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG). Setelah dinyatakan lulus administratif berhak sebagai peserta PLPG. Selama sepuluh hari penuh guru mengikuti pelatihan menyangkut tugas guru.

Termasuk membuat silabus, rencana pembelajaran, evaluasi belajar siswa, sampai media pembelajaran. Semua diajarkan dan setelahnya ada tes. Tes akademik dan tes praktik mengajar di lokasi PLPG. Yang lulus berhak atas SK TPP.

No comments: